Tunjukan Skill dan Kontribusimu di Kumpul Jasa #JadiBisa Bareng Prakerja di Pekanbaru!
Artikel Info
Tunjukan Skill dan Kontribusimu di Kumpul Jasa #JadiBisa Bareng Prakerja di Pekanbaru!
Hai, Sobat Prakerja Pekanbaru! sudah siap untuk menunjukan skill yang kamu punya dan bikin karya keren sambil membantu UMKM lokal? Yuk, gabung di Kumpul Jasa Pekanbaru! Selain menambah pengalaman dan portofolio, kamu juga bisa mendapatkan insentif operasional selama program berjalan dan hadiah jutaan rupiah di akhir rangkaian acara, lho!
Kumpul Jasa adalah program kolaborasi yang diinisiasi oleh Prakerja untuk memberikan kesempatan kepada Sobat Alumni Prakerja mempraktikkan keterampilan yang telah dipelajari langsung dalam proyek nyata yang berdampak pada masyarakat. Program ini memadukan tiga prinsip pembelajaran, yaitu:
- Experiential Learning: Peserta bisa mengembangkan produk hingga strategi pemasarannya, langsung dari karya yang dibuat.
- Problem-Based Learning: Peserta diajak memecahkan masalah-masalah nyata yang dihadapi mitra UMKM, seperti penjualan, pengaturan tata letak, dan strategi pemasaran.
- Collaborative Learning: Semua tantangan akan dikerjakan secara tim, di mana setiap anggota membawa keahlian unik mereka.
Tahun ini Program Kumpul Jasa kembali hadir dan berkolaborasi dengan UMKM dari Pojok Lokal SRC. Ini adalah kesempatan emas untuk Sobat Alumni Prakerja Pekanbaru yang memiliki keahlian di bidang:
- Desain Grafis (Foto Produk, Desain, dll.)
- Sosial Media (Membuat Konten, Copywriting, Strategi Konten, dll.)
- Manajemen/Bisnis (Sales, Promosi, Digital Marketing, dll.)
- Keahlian lainnya yang mendukung peningkatan penjualan UMKM.
Dalam program ini, kamu akan berkolaborasi langsung dengan UMKM lokal untuk membantu mereka mengembangkan bisnis dengan keterampilanmu.
Kenapa Harus Ikut Kumpul Jasa?
- Kesempatan untuk mengembangkan skill yang kamu miliki ke dalam proyek nyata yang berdampak bagi masyarakat.
- Berkolaborasi bersama UMKM pilihan di Pekanbaru akan memberikan pengalaman berharga yang sulit ditemukan di tempat lain.
- Mentoring dan coaching mengenai topik menarik dari mentor mentor berpengalaman.
- Kesempatan membangun portofolio yang dapat menjadi bekal karir masa depan.
- Mendapatkan insentif operasional selama program berjalan.
- Kesempatan memperoleh hadiah tambahan jutaan rupiah di akhir rangkaian acara.
Apa Saja Keseruan yang Akan di Dapat Dalam Program Ini?
- Perkenalan dan Survey UMKM Pojok Lokal
Setelah terbentuk kelompok, kamu akan mengunjungi beberapa titik SRC di Pekanbaru bersama tim untuk langsung melihat Pojok Lokal dan melakukan riset. Bersama mentor, kamu akan dibimbing untuk mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi UMKM dan menyusun ide solusinya.
- Menyusun Action Plan dan Implementasi
Selanjutnya, kamu dan tim akan menyusun action plan untuk meningkatkan awareness dan minat konsumen terhadap produk UMKM tersebut. Kamu akan dibantu mentor yang akan memberikan masukan dan arahan selama proses implementasi.
- Presentasi dan Demo Day
Pada tahap akhir, kamu dan tim akan mempresentasikan hasil kerja mulai dari ide awal, analisa, strategi, implementasi, hingga hasil proyek yang telah dilakukan. 10 kelompok terbaik akan mendapatkan hadiah jutaan rupiah!
Syarat & Ketentuan Mengikuti Kumpul Jasa edisi Pekanbaru:
- Terbuka untuk Sobat Alumni Prakerja yang berdomisili di Pekanbaru.
- Usia pendaftar minimal 18 tahun.
- Memiliki keahlian di bidang desain grafis, media sosial, manajemen bisnis, atau Keahlian lain yang mendukung peningkatan penjualan UMKM.
- Memiliki ketertarikan di industri makanan, minuman dan kerajinan.
- Program ini dilakukan secara berkelompok. Pembagian kelompok akan ditentukan oleh pihak Prakerja berdasarkan komposisi/keahlian yang didaftarkan saat mengisi link pendaftaran individu.
- Pendaftaran dibuka mulai tanggal 15 September 2024 dan akan ditutup pada 28 Oktober 2024 pukul 14.00. Peserta wajib mendaftar melalui link bit.ly/kumpul-jasa-pekanbaru-2024
- Peserta wajib mengikuti akun instagram @prakerja.go.id
- Berkomitmen untuk mengikuti keseluruhan rangkaian program termasuk kunjungan ke UMKM dan acara puncak Demo Day.
- Bersedia dan menyetujui, serta wajib mematuhi dan tunduk pada syarat-syarat, ketentuan-ketentuan dan tata tertib yang berlaku yang diterbitkan oleh panitia penyelenggara.
- Pihak penyelenggara berhak untuk menghentikan, merevisi atau menangguhkan program ini secara keseluruhan atau sebagian, kapanpun dengan atau tanpa pemberitahuan, atas alasan apapun juga tanpa bisa dituntut pertanggungjawaban.
Siap untuk mengikuti program ini? Jangan sampai terlewat langkah-langkah berikut!
- Daftarkan dirimu mulai tanggal 15 September 2024 melalui link bit.ly/kumpul-jasa-pekanbaru-2024
- Tunggu pengumuman Alumni Prakerja yang lolos, beserta pengumuman kelompok kamu tanggal 28 Oktober 2024.
- Apabila kamu terpilih, kamu wajib untuk mengikuti keseluruhan tahapan program hingga selesai. Program akan dimulai pada 30 Oktober 2024.
Ayo, Jadi Bagian dari Perubahan. Bersama Bergerak, Bersama Berdampak!
Ini adalah kesempatanmu untuk berkontribusi dan membuat perubahan nyata. Ayo, dukung UMKM di Pekanbaru dengan skill yang kamu miliki. Segera daftarkan dirimu dan jadilah bagian dari perubahan positif di dunia usaha lokal untuk bantu UMKM Pekanbaru semakin berkembang.
Artikel dengan kategori Info
Siap Menghadapi Future Job? Ini Skill yang Kamu Butuhkan di Era Digital!
28 Des 2024 4 Menit BacaWebinar Seru di ISW Desember: Bekal Transformasi Karier 2025!
28 Des 2024 4 Menit BacaIndonesia Skills Week Terakhir di 2024 Akan Segera Dibuka!
28 Des 2024 2 Menit BacaKumpul Jasa Pekanbaru: Perjalanan Seru Alumni Prakerja Bantu UMKM Lokal Lebih Maju
21 Nov 2024 4 Menit BacaLampaui Target Penerima Manfaat, Prakerja Tutup Gelombang di 2024
13 Nov 2024 3 Menit Baca